Rabu, 15 Desember 2010

SMK Negeri 6 Surabaya sebagai bagian proses pendewasaan sikap dan mental peserta didik

                "SMK Negeri 6 merupakan salah satu sekolah menengah kejuruan di Surabaya, akhir-akhir ini sekolah kita telah disibukkan oleh beberapa ragam kegiatan seperti contohnya pada hari jumat tanggal 3 Desember 2010, SMK Negeri 6 ditunjuk satu-satunya untuk memecahkan Rekor Muri perancang busana dan peraga sebanyak 500 siswi smkn6, pada hari sabtu tanggal 4 Desemberr 2010 SMK Negeri 6 jurusan Tata Kecantikan telah mendapatkan Juara ke 1 dalam lomba tata rias wajah. Dengan adanya berbagai macam prestasi, saya selaku siswa SMK Negeri 6 merasa cukup bangga terhadap prestasi yang telah kita dapat selama ini. Dan dengan adanya kegiatan seperti ini maka sikap mental dan pendewasaan akan muncul dari benak para siswa-siswi karena para siswa-siswi dapat berfikir secara kreatif dan cerdas dalam melakukan kegiatan-kegiatan yang telah ditentukan seperti halnya merancang busana dan merias wajah.

                "Semoga untuk kedepannya para siswa-siswi SMK Negeri 6 dapat lebih meningkatkan prestasinya dalam berbagai macam bidang. Bukan hanya prestasi saja, namun juga perlu di tingkatkan daya kreatif dan inovasi untuk membuat hal baru dan sesuatu yang membanggakan bagi kaum muda.

 Nah.. itulahh sekilas tentang SMK Negeri 6.


                "Dalam hal pembentukan pendewasaan sikap dan mental, di sekolah kami tentunya juga ada Bimbingan Konseling (BK) untuk memberi bimbingan dan ajakan agar para siswa dapat berfikir secara dewasa dan mempunyai kepercayaan diri dan mental yang kuat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar